Senin, 04 April 2011

Gempa di Cilacap


Cilacap Gempa 7,1 SR
Cilacap Gempa berkekuatan 7,1 SR 4 April 2011 Jam: 03:06:39 WIB. Gempa baru saja mengguncang pulau Jawa, tepatnya 293 Km Barat Daya Cilacap Jawa Tengah atau 10.01 LS dan 107.69 BT. Pusat gempa berada kedalaman 10 km dan memiliki potensi Tsunami karena Gempa Cilacap berkekuatan 7,1 SR. Walau jaraknya cukup jauh dari lokasi kami di Tasikmalaya, tapi kekuatan getarannya begitu terasa.


Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menetapkan gempa yang terjadi di Cilacap Senin dinihari ini, Senin 4 April 2011 berpotensi tsunami. BMKG mengimbau warga Cilacap menjauhi bibir pantai dari sekitar pantai Pangandaran sampai pantai di wilayah Cilacap.

BMKG telah menghimbau sesuai dengan prosedur yang ada, yang terpenting agar masyarakat menjauhi wilayah laut, menjauhi bibir pantai dari perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Barat, sekitar pantai Pangandaran sampai ke pantai Cilacap.

Saat ini pihak BMKG tengah mengkaji lebih lanjut mengenai potensi tsunami pasca gempa berkekuatan 7,1 SR tersebut. Jika data akurat mengenai ada tidaknya tsunami pasca gempa telah diketahui, BMKG akan segera membuat pengumuman susulan.

Gempa Cilacap 7,1 SR yang berlangsung selama kurang lebih 40 detik ini, warga Cilacap dan sekitarnya berhamburan keluar rumah, dan sebagian besar bersiap-siap mengungsi ke dataran tinggi setelah mendapat informasi akan potensi Tsunami yang terjadi. Mereka trauma akan peristiwa gempa di iringi tsunami seperti yang terjadi di Jepang beberapa waktu lalu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Asmaul Husna

Postingan Populer

Tukar link

Label

Google translate

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Sitemeter

ALAN DAN AZAM. Diberdayakan oleh Blogger.
 

Pengikut

get this widget here
Copyright© 2011 THE ANIMATION | Template Blogger Designer by : Utta' |
Template Name | Uniqx Transparent : Version 1.0 | Zero-Nine.Net